#Challenge 7.15 [Lihat Kambing Yuk]

Alhamdulillah setelah demam semalaman, suhu tubuh Labibah berangsur stabil. Labibah sudah kembali bermain seperti biasa. Hanya saja dibatasi karena kondisinya masih lemah, dan belum mau makan.

Kebetulan besok adalah hari raya Idul Adha, seperti biasa kegiatan di masjid depan rumah sudah mulai ramai. Tadi siang kambing-kambing yang besok akan disembelih sudah diantar ke halaman masjid. Po mengajak Labibah melihat kambing. Biasanya jika diajak Po, Labibah menolak. Tapi saat ditawari melihat kambing, Labibah langsung saja minta digendong.
#interpersonal

Saat tiba di halaman masjid, Labibah tiba-tiba memeluk erat Po. Saat ditanya kenapa, Labibah menjawab "tacu". Hehe. Labibah takut sama kambing. :D Selain itu, untuk memupuk rasa peduli Labibah, Buba menjelaskan tujuan menyembelih kambing. Bahwa kita disunnahkan untuk berbagi, terlebih kepada mereka orang-orang fakir miskin.
#intrapersonal

Sore hari, mulailah takbir berkumandang. Sekali lagi Buba menjelaskan jika besok adalah hari raya Idul Adha. Hari raya umat Islam. Besok kita akan sama-sama menyembelih kambing untuk dibagikan pada orang-orang fakir miskin. Yang kemudian Buba sambung dengan cerita Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail.
#spiritual

Pada saat bersamaan ketika mendengar takbir, Labibah tidak sengaja menumpahkan air minumnya. Labibah yang tahu airnya tumpah, langsung mengambil keset. Labibah tahu jika air yang tumpah tidak dibersihkan, bisa membuat Labibah terpeleset dan jatuh.
#change factor

#Tantangan10Hari
#Level7
#KuliahBunsayIIP
#BintangKeluarga

Komentar

Postingan Populer